Untuk menjaga daya tahan tubuh tetap fit, mengkonsumsi buah adalah salah satu cara yang paling dianjurkan. Buah memiliki berbagai jenis vitamin yang dibutuhkan oleh tubuh. Oleh karena para pakar kesehatan menganjurkan untuk mengkonsumsi buah setiap harinya. buah juga termasuk salah satu menu empat sehat lima sempurna.
Mengkonsumsi buah setiap hari memang baik bagi tubuh. Namun tidak semua buah – buahan baik untuk dikonsumsi oleh ibu hamil. Selama hamil, apalagi saat di awal kehamilan adalah saat yang paling rentan. Termasuk apabila si ibu salah mengkonsumsi makanan, bisa – bisa mengganggu perkembangan janin bahkan bisa mengancam janin tersebut.
Daftar buah yang tidak boleh dikonsumsi ibu hamil:
- Nanas muda
Nanas mengandung zat bromelin yang dapat menyebabkan pelunakan pada leher rahim. Jika ibu hamil mengkonsumsi buah nanas dalam jumlah tertentu apalagi nanas muda bisa mengakibatkan persalinan leibh dini atau keguguran.
- Papaya mentah
Papaya mentah mengandung lateks atau getah yang bisa merangsang kontraksi rahim. Buah papaya muda ini harus dihindari oleh ibu hamil khususnya untuk kandungan yang sudah masuk trimester ketiga.
- Durian
Durian mengandung alcohol dan bersifat panas di dalam perut. Durian juga mengandung asam arachidonat yang merupakan senyawa yang bisa memicu kontraksi rahim. Ibu hamil sebaiknya menghindari makan buah ini karena makan durian dalam jumlah tertentu bisa menyebabkan keguguran.
- Anggur
Makan buah anggur dalam jumlah tertentu bisa mengakibatkan perut menjadi panas. Ini dikarenakan anggur menggandung gula, gula yang terfermentasi di dalam perut akan menjadi alcohol. Alcohol tersebut bisa mengakibatkan suhu di dalam rahim meningkat akibatnya pertumbuhan janin bisa terhambat.
- Delima
Buah delima bisa menyebabkan kontraksi pada rahim ibu hamil. Jika ibu hamil makan buah delima dalam jumlah tertentu bisa mengakibatkan ibu hamil mengalami keguguran.
Itulah daftar nama buah – buahan yang harus dihindari oleh ibu hamil. Kandungan gizi dalam buah memang bisa membantu memberikan nutrisi yang bagus untuk tubuh. Namun jika salah mengkonsumsi buah yang harus dihindari khususnya bagi ibu hamil maka bisa mengakibatkan hal – hal yang membahayakan janin.